PENATALAKSAAN FISIOTERAPI DE QUERVAIN’S SYNDROME DESKTRA DENGAN MODALITAS KINNESIO TAPPING DAN TERAPI LATIHAN

OCTAVIA, MILLA DWI (2021) PENATALAKSAAN FISIOTERAPI DE QUERVAIN’S SYNDROME DESKTRA DENGAN MODALITAS KINNESIO TAPPING DAN TERAPI LATIHAN. LTA thesis, Universitas Muhammadiyah Lamongan.

[img] Text
LTA MILLA.pdf

Download (2MB)

Abstraksi

ABSTRAK PENATALAKSAAN FISIOTERAPI DE QUERVAIN’S SYNDROME DESKTRA DENGAN MODALITAS KINNESIO TAPPING DAN TERAPI LATIHAN Latar Belakang: De Quervain’s syndrome adalah suatu syndrome penyakit yang diakibatkan oleh adanya peradangan pada tendon dari m. abductor pollicis longus dan m. extensor pollicis brevis, yang bersama-sama masuk ke dalam satu selubung tendon, akibat penggunaan berlebihan (overuse) menyebabkan malfungsi pembungkus tendon, pembungkus tendon akan mengalami penurunan produksi dan kualitas cairan synovial sehingga mengakibatkan gesekan antara otot dan pembungkus tendon. Proses gesekan yang terus menerus akan mengakibatkan inflamasi pembungkus tendon, diikuti profilerasi jaringan ikat fibrosa. Proliferasi jaringan ikat fibrosa akan memenuhi hampir seluruh pembungkus tendon menyebabkan pergerakan tendon terbatas. Penyempitan pembungkus tendon. Tersebut akan mempengaruhi pergerakan otot-otot abductor policis longus dan extensor policis brevis. Jika kasus tersebut tidak segera mendapatkan penanganan lebih lanjut maka akan terjadi perlengketan tendon dengan pembungkusnya. Tujuan: Mengetahui penatalaksanaan Fisioterapi pada kasus De Quervain’s Syndrome dengan menggunakan Kinnesio Tapping dan Terapi latihan Metode: Dalam kasus De Quervain’s Syndrome ini menggunakan modalitas Kinnesio Tapping dan Terapi Latihan Hold Relax dan Ressited Active Exercise Hasil: Setelah dilakukan terapi selama 6 kali didapat pengurangan nyeri dengan menggunakan Visual Analogue Scale (VAS) untuk nyeri diam dari T0: 0 menjadi T6: 0, nyeri Tekan pada ibu jari dari T0: 5 menjadi T6: 4, nyeri gerak fleksi thumb desktra dari T0: 5 menjadi T6: 4. Peningkatan lingkup gerak sendi (LGS) dengan Range Of Motion (ROM) fleksi thumb desktra dari T0: 40° menjadi T6: 50°. Penilaian kekuatan otot pada Fleksi thumb desktra dari T0: 3 menjadi T6: 4, Ektensi thumb desktra dari T0: 4 menjadi T6: 4, Abduksi dari T0: 4 menjadi T6: 4, Adduksi dari T0: 4 menjadi T6: 4. Kesimpulan: Kinnesio Tapping dan Terapi Latihan dapat penurunan nyeri, kekakuan. Terapi latihan dapat meningkatkan kekuatan otot, meningkatkan lingkup gerak sendi pada kasus De Quervain’s Syndrome. Kata Kunci:De Quervain’s Syndrome, Kinnesio Tapping, Terapi Latihan.

Item Type: Thesis (LTA )
Uncontrolled Keywords: De Quervain’s Syndrome, Kinnesio Tapping, Terapi Latihan
Subjects: R Medicine > RZ Other systems of medicine
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan
Depositing User: Irwan Sulistyawan
Date Deposited: 23 Sep 2021 03:59
Last Modified: 23 Sep 2021 03:59
URI: http://repository.umla.ac.id/id/eprint/1525

Actions (login required)

View Item View Item