HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN COVID-19 DAN FASILITAS PENUNJANG COVID-19 DENGAN KEPATUHAN PASIEN PADA PROTOKOL COVID-19 DI PUSKESMAS SEKAPUK KEC. UJUNGPANGKAH KAB. GRESIK

AINUR RATNA, KHUMAIROH (2021) HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN COVID-19 DAN FASILITAS PENUNJANG COVID-19 DENGAN KEPATUHAN PASIEN PADA PROTOKOL COVID-19 DI PUSKESMAS SEKAPUK KEC. UJUNGPANGKAH KAB. GRESIK. skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Lamongan.

[img] Text
AINURRATNAKHUMAIROH_Bu_Suratmi_Pak_Bakri_ACC.pdf

Download (4MB)
Official URL: http://www.repository.umla.ac.id/

Abstraksi

ABSTRAK Ainur Ratna Khumairoh. 2021. Hubungan Tingkat pengetahuan COVID-19 dan Fasilitas Penunjang COVID-19 dengan Kepatuhan Pasien Pada Protokol COVID-19 di Puskesmas Sekapuk, Ujungpangkah, Gresik. Skripsi program Studi S1 Keperawatan Universitas Muhammadiyah Lamongan. Pembimbing (1) Suratmi, S.Kep, Ns., M.Kep. (2) H. M. Bakri Priyodwi A, S.Kp.,M.Kep. Kepatuhan pada protokol COVID-19 sangat berpengaruh terhadap pencegahan penyebaran virus, akan tetapi kesadaran setiap individu yang masih rendah pada protokol COVID-19 sangat terlihat pada perilaku 3M. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan tingkat pengetahuan COVID-19 dan fasilitas penunjang COVID-19 dengan kepatuhan pasien pada protokol COVID-19 di Puskesmas Sekapuk, Ujungpangkah, Gresik. Desain penelitian ini menggunakan metode non-eksperimental dengan studi korelasional (Correlation Study) dengan pendekatan Cross Sectional. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh pasien di Puskesmas sekapuk, Ujungpangkah, Gresik, dengan menggunakan teknik Purposive Sampling didapatkan sebanyak 54 pasien rawat jalan. Data pengumpulan ini diambil menggunakan kuesioner dan lembar observasi, selanjutnya di uji menggunakan uji Chi Square. Hasil penelitian menunjukkan pasien memiliki tingkat pengetahuan COVID-19 yang cukup (40,7%) dan memiliki fasilitas penunjang COVID-19 yang baik (77,8%), serta sebagian kecil pasien memiliki perilaku tidak patuh terhadap protokol COVID-19 (55,6%). Berdasarkan hasil diatas bahwa didapatkan nilai p pada keduan variabel yaitu p = 0,002. Artinya ada hubungan tingkat pengetahuan COVID-19 dan fasilitas penunjang COVID-19 dengan kepatuhan pasien pada protokol COVID-19 di Puskesmas Sekapuk, Ujungpangkah, Gresik. Berdasarkan hasil tersebut diharapkan tingkat pengetahuan dan fasilitas penunjang COVID-19 di Puskesmas Sekapuk, Ujungpangkah, Gresik bisa ditingkatkan agar dapat menimbulkan perilaku patuh terhadap protokol COVID-19. Kata Kunci :Tingkat Pengetahuan, Fasilitas, Kepatuhan.

Item Type: Thesis (skripsi)
Uncontrolled Keywords: Tingkat Pengetahuan, Fasilitas, Kepatuhan
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan
Depositing User: Admin
Date Deposited: 23 Sep 2021 04:27
Last Modified: 23 Sep 2021 04:27
URI: http://repository.umla.ac.id/id/eprint/1530

Actions (login required)

View Item View Item