PENGARUH TEKNIK MOZAIK TERHADAP PERKEMBANGAN MOTORIK HALUS ANAK PRA SEKOLAH DI TK DHARMA WANITA ACHMAD YANI DESA BUNGUR KECAMATAN KANOR BOJONEGORO

NURUL, KHOTIMAH (2020) PENGARUH TEKNIK MOZAIK TERHADAP PERKEMBANGAN MOTORIK HALUS ANAK PRA SEKOLAH DI TK DHARMA WANITA ACHMAD YANI DESA BUNGUR KECAMATAN KANOR BOJONEGORO. skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Lamongan.

[img] Text
BAGIAN DEPAN.pdf

Download (3MB)
Official URL: http://www.repository.umla.ac.id/

Abstraksi

ABSTRAK Khotimah, Nurul. 2016. Pengaruh Teknik Mozaik Terhadap Perkembangan Motorik Halus Anak Pra Sekolah di TK Dharma Wanita Achmad Yani Desa Bungur Kecamatan Kanor Bojonegoro. Skripsi Program Studi S1 Keperawatan STIKes Muhammadiyah Lamongan. Pembimbing (1) Ns. Lilis Maghfuroh, S. Kep,. M. Kes (2) Hj. Andri Tri K, S.SiT.M. Kes. Anak pra sekolah adalah anak usia 3-6 tahun yang belum menempuh sekolah dasar. Diusia ini anak mengalami banyak perkembangan, salah satunya adalah perkembangan motorik halus. Pada survei awal, hampir sebagian anak mengalami perkembangan motorik halus suspect. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh teknik mozaik terhadap perkembangan motorik halus anak pra sekolah di TK Dharma Wanita Achmad Yani Desa Bungur Kecamatan Kanor Bojonegoro. Penelitian ini menggunakan one-group pra-post test design dengan pendekatan one group pre test and post test design. Populasi adalah seluruh siswa anak TK Dharma Wanita Achmad Yani Desa Bungur Kecamatan Kanor Bojonegoro sebanyak 49 anak pada bulan Februari sampai Maret 2016 dan besar sampel sebanyak 44 dengan teknik simple random sampling. Data dianalisis menggunakan uji Wilcoxon Sign Rank Test dengan tingkat kemaknaan p < 0,05 menggunakan program SPSS V.16.0. Hasil penelitian ini menunjukkan ada pengaruh bermakna teknik mozaik terhadap perkembangan motorik halus anak pra sekolah diketahui bahwa nilai Z : -3.000 dan p = 0,003 dimana p < 0,05 maka ada pengaruh teknik mozaik terhadap perkembangan motorik halus anak pra sekolah. Sehingga dapat disimpulkan bahwa teknik mozaik dapat sering dilaksanakan di rumah atau di sekolah guna meningkatkan perkembangan motorik halus anak. Kata Kunci : teknik mozaik, motorik halus, anak pra sekolah.

Item Type: Thesis (skripsi)
Uncontrolled Keywords: teknik mozaik, motorik halus, anak pra sekolah
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan
Depositing User: Admin
Date Deposited: 26 Mar 2020 04:37
Last Modified: 29 Sep 2021 07:17
URI: http://repository.umla.ac.id/id/eprint/346

Actions (login required)

View Item View Item