PENGARUH SENAM OTAK BRAIN BUTTONS TERHADAP PERKEMBANGAN MOTORIK HALUS ANAK PRASEKOLAH DI TK DHARMAWANITA DESA SUMBERSARI KECAMATAN SAMBENG KABUPATEN LAMONGAN

PIPIT, PRASTYOWATI (2020) PENGARUH SENAM OTAK BRAIN BUTTONS TERHADAP PERKEMBANGAN MOTORIK HALUS ANAK PRASEKOLAH DI TK DHARMAWANITA DESA SUMBERSARI KECAMATAN SAMBENG KABUPATEN LAMONGAN. skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Lamongan.

[img] Text
lampiran awal EDIT.pdf

Download (529kB)
Official URL: http://www.repository.umla.ac.id/

Abstraksi

ABSTRAK Prastyowati, Pipit. 2016. Pengaruh senam otak brain buttons terhadap perkembangan motorik halus anak prasekolah di TK Dharma Wanita Desa Sumbersari Kecamatan Sambeng Kabupaten Lamongan. Skripsi Prodi S1 Keperawatan STIKES Muhammadiyah Lamongan. Pembimbing (1) Lilis Maghfuroh, S.Kep.,Ns.,M.Kes., (2) Hj.Andri Tri K.N, S.SiT.,M.Kes Usia prasekolah merupakan periode emas (golden age) dalam proses perkembangan. Salah satu bentuk perkembangan yang harus dicapai anak yaitu perkembangan motorik halus. Berdasarkan survey awal yang peneliti lakukan dari 10 responden anak yang perkembangan motorik halusnya normal sejumlah 6 dan 4 hasilnya suspect. Tujuan penelitina ini adalah untuk mengetahui pengaruh senam otak brain buttons terhadap perkembangan motorik halus anak prasekolah. Desain penelitian pre-eksperimental dengan menggunakan pendekatan one group pretest-post test design. Populasi sebanyak 32 anak dengan sampelnya 30 anak TK A dan B di TK Dharma Wanita Desa Sumbersari. Metode sampling yang digunakan adalah Simple random sampling. Data penelitian ini diambil dari hasil observasi DDST. kemudian dianalisis menggunakan program SPSS For Windows versi 16.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hampir seluruhnya 93,3% perkembangan motorik halus anak normal dan sebagian kecil 6,7 % suspect. Hasil uji Wilcoxon signed rank test diperoleh hasil ada pengaruh senam otak brain buttons terhadap perkembangan motorik halus anak prasekolah dengan nilai Z = -3.000a dengan p = 0.003 dimana p < 0.05. Upaya dalam meningkatkan perkembangan motorik halus anak prasekolah dapat dilakukan dengan diberikan stimulasi dengan melakukan senam otak brain buttons. Kata Kunci : Senam otak brain buttons, perkembangan motorik halus

Item Type: Thesis (skripsi)
Uncontrolled Keywords: Senam otak brain buttons, perkembangan motorik halus
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan
Depositing User: Irwan Sulistyawan
Date Deposited: 26 Mar 2020 06:28
Last Modified: 15 Oct 2021 07:32
URI: http://repository.umla.ac.id/id/eprint/363

Actions (login required)

View Item View Item