PENGARUH TERAPI SHALAT DHUHA TERHADAP PENURUNAN TINGKAT KECEMASAN PADA LANSIA DI DUSUN BARANG BATURONO DESA BARANG GAYAM KECAMATAN KARANGBINANGUN KABUPATEN LAMONGAN

RIFKI, ASRORI (2020) PENGARUH TERAPI SHALAT DHUHA TERHADAP PENURUNAN TINGKAT KECEMASAN PADA LANSIA DI DUSUN BARANG BATURONO DESA BARANG GAYAM KECAMATAN KARANGBINANGUN KABUPATEN LAMONGAN. skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Lamongan.

[img] Text
lampiran depan.pdf

Download (506kB)

Abstraksi

ABSTRAK Asrori, Rifki, 2017. Pengaruh Terapi Shalat Dhuha Terhadap Penurunan Tingkat Kecemasan pada Lansia Di Dusun Barang Baturono Desa Barang Gayam Kecamatan Karangbinangun Kabupaten Lamongan. Skripsi Program Studi S1 Keperawatan, STIKES Muhammadiyah Lamongan. Pembimbing (1) Hj. Siti Sholikhah, S.Kep., Ns. M.Kes (2) Dadang Kusbiantoro, S.Kep., Ns. M.Si Lanjut usia merupakan proses alamiah yang terjadi pada suatu tahap kehidupan yang ditandai dengan menurunnya kemampuan tubuh baik biologis, psikologis dan sosial dengan batasan umur diatas 60 tahun. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Pengaruh Terapi shalat dhuha Terhadap Penurunan Tingkat Kecemasan pada Lansia Di Dusun Barang Baturono Desa Barang Gayam Kecamatan Karangbinangun Kabupaten Lamongan. Penelitian ini menggunakan desain Pra-eksperimental (one group pre-test post-test), metode sampling Purposive Sampling dan prosedur analisis statistik menggunakan Uji Wilcoxon. Jumlah sampel dalam penelitian adalah 46 lansia. Hasil penelitian pada uji statistik diketahui bahwa nilai Z = -5.925 dan p = 0.000 dimana p < 0,05 menunjukkan setengah lansia mengalami kecemasan ringan sebelum dilakukan terapi shalat dhuha dan lebih dari sebagian lansia tidak mengalami kecemasan setelah dilakukan terapi shalat dhuha. Jadi ada pengaruh yang signifikan terapi shalat dhuha terhadap penurunan tingkat kecemasan pada lansia. Hendaknya hasil penelitian ini dapat dijadikan sebagai dasar untuk melakukan terapi shalat dhuha karena dapat menurunkan tingkat kecemasan pada lansia. Diharapkan masyarakat dapat menerapkan terapi shalat dhuha ini untuk mengurangi kecemasan pada lansia Kata kunci : kecemasan, lansia, shalat dhuha

Item Type: Thesis (skripsi)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: ?? sch_med ??
Depositing User: Irwan Sulistyawan
Date Deposited: 15 Apr 2020 05:34
Last Modified: 15 Apr 2020 05:34
URI: http://repository.umla.ac.id/id/eprint/530

Actions (login required)

View Item View Item