HUBUNGAN PERAN DAN MOTIVASI KELUARGA DENGAN TINGKAT KUNJUNGAN LANSIA KE POSYANDU DI DESA SUMBEROTO KECAMATAN KEPOHBARU KABUPATEN BOJONEGORO

Danang, Adi Prasetyo (2020) HUBUNGAN PERAN DAN MOTIVASI KELUARGA DENGAN TINGKAT KUNJUNGAN LANSIA KE POSYANDU DI DESA SUMBEROTO KECAMATAN KEPOHBARU KABUPATEN BOJONEGORO. skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Lamongan.

[img] Text
2. Cover dalam.pdf

Download (199kB)

Abstraksi

ABSTRAK Kegiatan posyandu lansia yang berjalan dengan baik akan memberi kemudahan bagi lansia dalam mendapatkan pelayanan kesehatan dasar, sehingga kualitas hidup masyarakat di usia lanjut tetap terjaga dengan baik dan optimal. Fenomena di lapangan menunjukkan fakta yang berbeda. Posyandu lansia ternyata hanya ramai pada awal pendirian saja, selanjutnya lansia yang memanfaatkan posyandu semakin berkurang. Tujuan penelitian adalah mengetahui hubungan peran dan motivasi keluarga dengan tingkat kunjungan lansia ke Posyandu di Desa Sumberoto Kecamatan Kepohbaru Kabupaten Bojonegoro. Desain penelitian yang digunakan analitik korelasional dengan pendekatan cross sectional. Populasi seluruh kepala keluarga yang mempunyai lansia di Desa Sumberoto Kecamatan Kepohbaru Kabupaten Bojonegoro tahun 2016 sebanyak 187 orang, sampel sebagian kepala keluarga yang mempunyai lansia sebanyak 128 responden. Teknik pengambilan sampel menggunakan Simple Random Sampling. Variabel penelitian yaitu independen peran keluarga dan motivasi keluarga, dependen kunjungan lansia ke posyandu. Pengumpulan data dengan kuesioner dan observasi, data diolah dan dianalisa secara tabulasi frekuensi dilanjutkan dengan uji Spearman Rho. Hasil penelitian menunjukkan hasil analisis didapatkan nilai koefesiensi korelasi spearman (rs) 0,927 dengan tingkat signifikansi 0,00 ( < 0,05). H1 diterima artinya terdapat hubungan peran keluarga dan kunjungan lansia ke posyandu dan hasil analisis didapatkan nilai koefesiensi korelasi spearman (rs) 0,846 dengan tingkat signifikansi 0,00 ( < 0,05). H1 diterima artinya terdapat hubungan motivasi keluarga dan kunjungan lansia ke posyandu . Kesimpulan diperoleh ada hubungan peran dan motivasi keluarga dengan tingkat kunjungan lansia ke Posyandu di Desa Sumberoto Kecamatan Kepohbaru Kabupaten Bojonegoro. Melihat hasil penelitian maka hendaknya Keluarga mampu memberikan bantuan dan motivasi pada Lansia untuk mengantar dalam mengikuti Posyandu Lansia, memberi nasehat kepada Lansia untuk rajin datang ke Posyandu Lansia, serta selalu mengingatkan jadwal kunjungan pada saat dilaksanakan Posyandu Lansia. Kata kunci : Peran, Motivasi, Keluarga, Kunjungan Ke Posyandu, Lansia.

Item Type: Thesis (skripsi)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: ?? sch_med ??
Depositing User: Irwan Sulistyawan
Date Deposited: 17 Apr 2020 02:05
Last Modified: 17 Apr 2020 02:05
URI: http://repository.umla.ac.id/id/eprint/578

Actions (login required)

View Item View Item