HUBUNGAN KECERDASAN EMOSIONAL DENGAN PRESTASI AKADEMIK MAHASISWA SEMESTER V PRODI S1 KEPERAWATAN STIKES MUHAMMADIYAH LAMONGAN

ROKHMAD, DARMAWAN SAPUTRO (2020) HUBUNGAN KECERDASAN EMOSIONAL DENGAN PRESTASI AKADEMIK MAHASISWA SEMESTER V PRODI S1 KEPERAWATAN STIKES MUHAMMADIYAH LAMONGAN. skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Lamongan.

[img] Text
cover dan xx.pdf

Download (635kB)

Abstraksi

ABSTRAK Darmawan, Rokhmad, S. 2018. Hubungan Kecerdasan Emosional Dengan Prestasi Akademik Mahasiswa Semester V Prodi S1 keperawatan STIKES Muhammadiyah Lamongan. Skripsi STIKES Muhammadiyah Lamongan. Pembibimbing (1) M. Bakri Priyodwi A., M.Kep. (2) Ns. Suratmi, M.Kep. Prestasi akademik merupakan perubahan dalam hal kecakapan tingkah laku, ataupun kemampuan yang dapat bertambah selama beberapa waktu dan tidak disebabkan proses pertumbuhan, tetapi adanya situasi belajar. Tetapi banyak orang beranggapan Prestasi Akademik hanya di pengaruhi oleh Kecerdasan Intelegensi tetapi sebagian besar Prestasi Akademik dipengaruhi oleh Kecerdasan Emosional. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui Hubungan Kecerdasan Emosional dengan Prestasi Akademik Mahasiswa Semester V Prodi S1 Keperawatan STIKES Muhammadiyah Lamongan. Desain penelitian menggunakan metode analitik korelasional dengan pendekatan cross sectional. Populasi seluruh mahasiswa keperawatan semester V di STIKES Muhammadiyah Lamongan sebanyak 138 mahasiswa, jumlah sampel 82 mahasiswa dengan teknik stratified random sampling. Instrument penelitian ini adalah kuesioner, pengumpulan data, kemudian dilakukan editing, coding, tabulating, scoring, dan dianalisis menggunakan uji spearman rho. Hasil penelitian ini menunjukkan (42,7%) mahasiswa memiliki Kecerdasan Emosional kategori Baik, (43,9%) mahasiswa yang IPK yang Sangat Memuaskan. dan hasil uji spearman menunjukkan Nilai p= 0,000 dimana p < 0,05 artinya terdapat hubungan antara Kecerdasan Emosional dengan Prestasi Akademik Mahasiswa Semester V Prodi S1 Keperawatan STIKES Muhammadiyah Lamongan. Hendaknya Kecerdasan Emosional ditanamkan sejak dini Guna menunjang Prestasi Akademik Mahasiswa . Kata Kunci : Kecerdasan Emosional,Prestasi Akademik.

Item Type: Thesis (skripsi)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: ?? sch_med ??
Depositing User: Irwan Sulistyawan
Date Deposited: 11 May 2020 02:29
Last Modified: 11 May 2020 02:29
URI: http://repository.umla.ac.id/id/eprint/793

Actions (login required)

View Item View Item