EFEKTIFITAS TERAPI LINGKUNGAN (MENGGAMBAR DAN MELUKIS) TERHADAP SOSIALISASI PADA PASIEN SKIZOFRENIA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS SEKARAN LAMONGAN

DWI, AYU MADURETNO (2020) EFEKTIFITAS TERAPI LINGKUNGAN (MENGGAMBAR DAN MELUKIS) TERHADAP SOSIALISASI PADA PASIEN SKIZOFRENIA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS SEKARAN LAMONGAN. skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Lamongan.

[img] Text
Lampiran DepanMADU.pdf

Download (1MB)

Abstraksi

ABSTRAK Maduretno, Dwi Ayu 2018. Efektifitas Terapi Lingkungan Terhadap sosialisasi Pada Pasien Skizofrenia Di Puskesmas Sekaran Lamongan. Skripsi Program Studi S1 Keperawatan STIKES Muhammadiyah Lamongan. Pembimbing : (1) Hj. Siti Sholikhah, S.Kep, Ns.M.Kes. (2) Arifal Aris, S.Kep. Ns. M.Kes. Ketidak mampuan individu di dalam mempertahankan hubungan interpersonal yang positif dapat mengakibatkan reaksi negative dan dapat mengakibatkan gangguan jiwa dalam kehidupan sehari-hari. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis efektifitas terapi lingkungan (menggambar dan melukis) terhadap sosialisasi pada pasien skizofrenia. Desain penelitian ini menggunakan Pra Eksperimental dengan pendekatan Simple Random Sampling, besar populasi sebanyak 46 responden. Data penelitian ini diambildari hasil observasi sosialisasi pada pasien skizofrenia sebelum diberikan terapi lingkungan dan sesudah diberikan terapi lingkungan pada bulan Februari 2018. Data ditabulasi dan di analisis menggunakan uji wilcoxon dengan tingkat α=<0,05. Hasil penelitian menunjukan lebih dari sebagian besar mengalami peningkatan sosialisasi 28 (60,9%) hasil analisa dengan menggunakan uji wilcoxon didapatkan nilai Z=3,922 dengan p=0,000 maka H1 diterima, artinya terapi lingkungan (menggambar dan melukis) efektif terhadap sosialisasi pada pasien skizofrenia di Puskesmas Sekaran Lamongan. Kata Kunci : Skizofrenia, Sosialisasi, Terapi Lingkungan.

Item Type: Thesis (skripsi)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: ?? sch_med ??
Depositing User: Irwan Sulistyawan
Date Deposited: 13 May 2020 02:41
Last Modified: 13 May 2020 02:41
URI: http://repository.umla.ac.id/id/eprint/861

Actions (login required)

View Item View Item